Akuntansi

Loading

Archives September 2023

Mahasiswa Akuntansi Politeknik Negeri Sriwijaya Raih Mendali Pada Cabor Judo

Palembang- Bukan hanya berprestasi di bidang akademik, Mahasiswa Akuntansi politeknik Negeri Sriwijaya juga berhasil menunjukkan potensinya di bidang non akademik khususnya di bidang olah raga.

Hal tersebut ditunjukkan oleh dua mahasiswa DIV akuntansi sektor public yaitu M. Faishal Akbar Athaillah (Mewakili Kontingen Kab. Muara Enim) dan Muhammad Dwi Putra (Mewakili Kontingen Kab. Ogan Ilir). Keduanya, berhasil membawa pulang mendali perunggu pada kejuaraan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota Lahat & Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PJSI) Sumatera Selatan. Perlombaan telah dilaksanakan Tgl 21-22 September 2023.

Dwi salah satu atlet judo yang merupakan mahasiswa akuntansi polsri mengatakan bahwa dirinya sangat bersyukur. Meskipun hanya bisa membawa pulang mendali perunggu, saya bersyukur karena ini merupakan perhelatan perdana bagi saya. Latihan rutin selama empat bulan yang saya lakukan setelah jam kuliah berbuah manis, saya berhasil menjuarai kategori MEN’s Junior -55kg untuk pertama kalinya sebagai perwakilan dari kontingen kab. Ogan Ilir.

Cerita menarik disampaikan Dwi, bahwa saya sebenarnya tidak memiliki basic bela diri. Kemudian salah satu teman sekelas saya Faishal mengajak saya untuk mengikuti salah satu club judo di kota Palembang. Kamipun berlatih pada klub yang sama, selepas kuliah. Rasanya memang berat, tapi karena ada teman kemudian memang suka dan juga komitmen ya saya jalani saja, ujar dwi.

Faishal juga mengatakan bahwa bersyukur bisa mendapatkan mendali pada kategori MEN’S Junior- 73kg sebagai perwakilan kontingen Kab. Muar Enim di kompetisi kali ini. Saya akan coba kembali pada cabang olahraga lainnya, karena pada dasarnya saya sudah memiliki basic dalam olahraga bela diri sejak lama. Mudah-mudahan prestasi yang kami raih bisa memotivasi teman-teman yang lain, bahwa sangat memungkinkan bagi kita untuk bisa berprestasi melalui jalur non-akademik tanpa mengesampingkan tugas utama kita sebagai seorang mahasiswa yaitu kuliah dan belajar, ujarnya.

Atlet Catur Akuntansi Raih Medali Perunggu pada Turnamen PORPROV 2023

Palembang– Prestasi non akademik diraih kembali oleh mahasiswa akuntansi sektor public Politeknik Negeri Sriwijaya, pada cabang olah raga Catur. Sabrina R. Putri yang disapa dengan Sabrina berhasil menyabet medali perunggu pada Turnamen Porprov 2023 yang diselenggaran di Lahat Sumatera Selatan.

Tidak tanggung-tanggung, Mahasiswa semester satu jurusan akuntansi sektor public ini berhasil menyabet dua mendali perungu sekaligus, yang berasal dari kategori catur standar beregu Putri dan kategori catur cepat beregu putri. Turnamen telah berjalan selama enam hari, mulai dari 15 September- 20 September 2023 ujarnya.

Sabrina juga menyampaikan, dirinya telah menyiapkan diri selama empat bulan untuk menyiapkan pertandingan. Saya bangga bisa mewakili kontingen musi banyuasin dalam turnamen catur kali ini. Saya juga bersyukur sudah bisa memeroleh medali perunggu, kedepannya mudah-mudahan bisa memeroleh hasil yang lebih baik lagi pada event- event besar lainnya.

Jurusan Akuntansi Politeknik Negeri Sriwijaya Panen Penghargaan di SNAV XI Politeknik Balikpapan

Mahasiswa jurusan akuntansi politeknik Negeri sriwijaya berhasil memborong 6 pengahrgaan olimpiade nasional yang diselenggarakan dalam Simposium Nasional Akuntansi Vokasi (SNAV) XI di Politeknik Negeri Balikpapan. Serangkaian cabang perlombaan telah terlaksana pada 25 s.d 27 Juli 2023. Pagelaran perlombaan SNAV merupakan kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan oleh Badan Koordinasi Kemahasiswaan (BAKORMA) Politeknik se-Indonesia untuk Jurusan Akuntansi Vokasi. Selain symposium, SNAV XI juga memiliki serangkaian perlombaan dengan nama Olimpiade Aknunatnsi Vokasi (OAV).

Pada kegiatan SNAV XI tahun ini, politeknik negeri sriwijaya mengirimkan timnya untuk mengikuti serangkaian perlombaan OAV seperti cerdas cermat akuntansi, dexagon war, lomba poster dan konten video, serta perlombaan Karya Tulis Imiah. Perlombaan pada kategori cerdas cermat akuntansi, dexagon war dan karya tulis dilaksanakan secara langsung di Politeknik Negeri Balikpapan, kemdian untuk cabang perlombaan poster dan konten video diselenggarakan secara online.

 Sebelum bertanding dalam perlombaan, mahasiswa mengikuti serangkaian pembinaan selama dua bulan oleh dosen pembimbing, diantaranya Yevi Dwitayanti, S.E., M.Sc, Jovan Febriantoko, S.E., M.Acc, Bainil Yuliana, S.E., M.Si, Maulan Irwandi, S.E., M.Si, Kurnia Widya Oktarini, S.E., M.Si, Edy Firza, S.E., M.Acc, Ulfah Tika Saputri, S.E., M.Sc, Devi Febrianti, S.E., M.Si, Beni Wijaya, S.Pd., M.Pd. Proses bimbingan calon pesserta lomba dilakukan untuk menyusun strategi dan membantu dalam persiapan perlomabaan.

Alhasil, Mahasiswa akuntansi berhasil mendapatkan 6 pengahrgaan dalam perlombaan tersebut, diantaranya: Nieska Sekar Zahraini, Siti BalqisNurhaliza, dan Juwita R.A Banjarmahor berhasil menjadi juara harapan 3. Kemudian, dari cabang perlombaanKarya Tulis Ilmiah, mahasiswa akuntansi berhasil mendapatkan pengahrgaan atas juara satu Best Presenter oleh Dhisya Multhazani Lalambar, Revina Salsha Billah dan Putri Marlisa. Perlombaan Kategori Poster dan Video, juga memeroleh penghargaan seperti: Juara 1 Katageoru Terkomparatif, oleh Muhammad Refki Maliki dan Marisa Adelia, Juara 2 Kategori Ter-Variatif yaitu Farizqy Kurniawan dan Tiara Waro’ah Setiani, Juara 3 Kategori Ter- komparatif Stevy Josephin Bolley dan Lidia Nabella.

Balqis salah satu peserta yang berhasil memeroleh pengahrgaan mengatakan ” Sangat bersyukur, puas dan bangga karena memiliki kesempatan untuk ikut partisipasi dalam perlombaan. Meskipun pada perlombaan cerdas cermat akuntansi hanya menjadi juara harapan 3, namun proses yang dilaksanakan selama proses bimbingan dianggap sesuai dengan hasil yang diperoleh, dan cabang perlombaan lain kami juga banyak mendapatkan penghargaan. Kami juga senang dapat mengikuti perlombaan karena dapat menambah relasi dan teman-teman baru dari berbagai politeknik di Indonesia. Saya berharap mudah-mudahan di tahun depan bisa mendapatkan pencapaian yang lebih baik lagi” ujarnya.